Drama korea terbaik versi gue 2014

Drama korea terbaik versi gue 2014

Mabok korea? Ha ha ha, admin mah udah dari dulu. Laptopnya aja full sama film download semua. Tapi tetep man teman, nggak semua film korea atau pun drama korea itu bagus bagus semua. Setidaknya sih menurut admin ya. Untuk alasan itu lah admin kali ini mau ngumpulin yang mana - mana aja si yang bisa termasuk dalam kategori drama korea terbaik yang tentu aja versi admin. Secara kan selera masing masing orang ntu beda beda. Bener nggak?

Nah, tentang apa apa aja yang termasuk dalam kategori drama korea terbaik ntu, kita langsung lanjut baca sampe bawah aja yuk. Sekalian deh, kalau ada yang mau nambahkan drama yang lain yang tentu saja bagus menurut kalian, bisa di tinggal di kotak komentar. Itung - itung bisa di jadikan referensi buat admin buat nonton juga. Gitu...


My love From Another Star
1. Drama korea my love from another stars
Drama yang juga di kenal dengan judul You who come from the stars ini sukses menghipnotis penontonnya. Akting kim soo hyun yang cool di padu dengan akting jun ji hyun yang super konyol beneran pantas di acungin jempol. Kisah yang bercerita tentang seorang alien yang mendarat ke bumi sejak 400 tahun yang lalu. Dan selama kurun waktu itu, doi hidup sendirian. Barulah kemudian, 3 bulan terakhir sebelum ia kembali ke planetnya sendiri ia bertemu dengan seorang artis papan atas. Yang ternyata adalah seseorang yang memiliki wajah yang sama dengan orang pertama yang di sukainya 400 tahun yang lalu.

Yang membuat drama ini termasuk dalam rekomendasi adalah, Begitu banyak akting konyol tapi nggak malu - maluin, Pasangan yang di padukan beneran cocok dalam artian yang luas. Dan konfliknya juga nggak bikin kesel kayak drama drama kebanyakan. Bahkan para penjahatnya juga nggak terkesan 'jahat- jahat' amat. Dan satu lagi, walau sepertinya film tentang alien terlihat tidak masuk akal, tapi drama My love from another star ini justru malah keliatan oke. Beneran keren deh ide ceritanya. Bahkan dari awal sampe akhir di tonton nggak ada satu pun yang bikin bosan. Like like like

The Heirs
2. The Heirs
Awalnya admin bingung, mau masukan drama ini kedalam urutan pertama atau kedua. Eh, akhrinya kedua aja deh. Soalnya masih kalah dengan pesona my love from another star. #krikKrik . Sesuai dengan judulnya, Drama The heirs bercerita tentang para pewaris. Anak - anak orang kaya gitu deh. Soal temanya mungkin emang familiar banget. Si kaya jatuh cinta sama si miskin, di tentang orang tuanya kemudian di akhir balikan lagi. Sekilas, klise banget kan?

TAPI, The heirs ini ternyata tampil beda. Bukan berarti beda ceritanya, hanya saja. Gimana ya? Cerita yang terkesan klise ketika di bumbui sana sini ternyata asik juga. Dan nilai plus untuk drama ini adalah di perankan oleh artis - artis papan atas semua. Ada Lee Min ho, Park shin hye, kang min hyuk, Krystal, And etc.

Love Rain
3. Love Rain
Kisah cinta yang tak lekang oleh waktu, cieela bahasa gue ya kan. Tapi beneran lho, secara cerita cintanya bahkan bisa berlanjut untuk masa anak anak segala. Drama yang di perankan oleh Jang geun suk dan yoona SDSD ini bercertia tentang dua kisah cinta yang di perankan oleh dua orang yang sama.

Kisah pertama berakhir tragis, karena keduannya ternyata tidak bisa di satukan dalam ikatan pernikahan. Masing - masing berakhir dengan pasangan nya masing - masing. Bahkan pemeran utama wanita, pasangannya meninggal dunia, semetara pasangan pria justru malah berakhir dengan perceraian dengan masing - masing memiliki anak.

Siapa yang menduga, kedua anak nya bertemu dan kembali jatuh cinta.

City Hunter
4. City hunter
Nah, lagi lagi drama yang di perankan oleh Lee min ho. Tentang detectif dan pengacara dan masalah politik apa gitu. Binggun. Tapi ceritanya bagus kok, gak ngebingungin #plaks. Pokoknya di sini Akting lee min hoo sumpah keren pisan deh. Kayaknya sebanyak - banyak drama yang doi mainin, admin paling suka sama drama city hunter.

Di drama city hunter ini Lee min ho di pasangkan dengan Park min young. Pasangan yang cocok banget. Ciuuuusss. Doi berperan sebagai seorang anak yang berniat untuk membalas dendam atas kematian ayahnya. Dan ternyata orang - orang yang terlibat dalam kematian ayahnya tersebut adalah para pejabat tinggi negara. Bahkan sasaran terakhir sendiri adalah bapak president. Di lain sisi, Park min young yang merupakan kekekasihnya pada drama tersebut justru malah pengawal keamanan negara. Ck ck ck

Dream High
5. Drama Dream high season 1
Drama yang menurut admin memberikan banyak banget pelajaran positif di dalamnya. Yups, dream high season 1. Beneran drama korea rekomend banget buat yang belom nonton. Apalagi di perankan oleh orang - orang yang memang asik. Ada Suzi, taecyeon, eun jung, Woo young, Iu dan ada Kim soo hyun, My favorit idol. Ha ha ha.

Jadi drama dream hight season 1 ini ceritanya tentang anak sekolahan yang berusah untuk meraih mimpinya untuk berdiri di atas panggung. Begitu banyak rintangan dan cobaan yang menghalangi ternyata tidak menyurutkan tekad mereka untuk terus maju sampai kemudian impian itu benar - benar menjadi kenyataan.

Oke, ntu lah tadi 5 drama terbaik korea yang layak untuk di rekomendasikan buat di tonton. Yah, sebenernya masih banyak si drama drama bagus korea yang lain, tapi ntar kalau admin tulis semua jadi molor kemana - mana lagi. Tapi yang jelas, ntu menurut admin. So, gimana menurut kalian? Setuju nggak? Atau ada rekomendasi yang lain, bisa donk di tinggalin di kotak komentar bawah. Siapa tau admin belom nonton jadi pengen nonton juga. ^_^



Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top